"Didiklah anak sesuai kodrat alam dan kodrat zamannya"(Ki Hajar Dewantara)

Oktober 14, 2023

Petualangan BYm di PembaTIK 2023

 

Hallo semua... BYm ??? siapa dia ???

        Hallo semua...bagaimana kabarnya ? semoga sehat selalu dan selalu semangat ya. Adakah yang tau siapa BYm ? Baiklah ... BYm adalah nama sapaan ketika saya melakukan komunikasi didunia maya dengan anak-anak didik saya. Kenapa BYm ?, karena nama lengkap saya Yoma Septiantika jadi agar bonding dengan anak-anak diharapkan bisa lebih erat sehingga saya harapkan proses pembelajaran di kelas bisa lebih nyaman untuk mereka. 

        PembaTIK 2023 merupakan hal yang menarik bagi saya. Menarik ??? Kenapa ??? 

Kisah saya mengikuti kegiatan PembaTIK 2023 ini diawali ketika saya melihat postingan rekan saya pada sebuah platform media sosial. Disuatu malam yang sunyi dan suhu di Jogja waktu itu pas dingin-dingin semakin membuat mata ini ingin untuk segera terpenjam dibalik selimut nan tebal. Namun tangan tergerak untuk membuka Hp lalu dimulailah proses pendaftaran PembaTIK 2023 di bulan Juli.

      Hati berdebar ketika membuka email disuatu hari...ada email dari Balai Layanan Platform dan Teknologi, 19 Juli 2023 pagi itu "Hallo, Bapak dan Ibu guru peserta PembaTIK 2023" seketika membuat saya spontan untuk membuka Youtube dan searching terkait ketugasan di pelatihan ini pada tahun-tahun sebelumnya. Saya buka googleclassroom PembaTIK 2023 Level 1-Literasi, lalu saya buka dan pelajari setiap modul dengan seksama, ketika menemukan materi yang sedikit susah untuk saya cerna dan ingat saya menuliskannya di Ipad saya. Jika dirasa perlu saya akan mencari sumber referensi lainnya yang mendukung. Alhamdulillah saya dapat mengerjakan ujian akhir pada tanggal 30 Juli 2023.

          Bagi teman-teman yang ingin mengikuti PembaTIK pada tahun yang akan datang bisa mengakses informasinya disini. Waktu ke waktu, tahap pertahap saya lalui, dari PembaTIK 2023 Level 1-Literasi, Alhamdulillah saya lolos untuk lanjut ke Level 2-Implementasi yang dilaksanakan pada tanggal 7 - 23 Agustus 2023, dimana pada tahap ini saya mengimplementasikan materi-materi yang ada pada modul level 1 dengan menerapkan pembelajaran berpusat pada murid dengan berbasis TIK sebagai wujud mengimplementasikan Kurikulum Merdeka. Tugas akhir pada tahap ini saya membuat video pembelajaran di kelas 9 dengan materi Seni Rupa murni. Sebelum melakukan kegiatan pengambilan video, saya meminta ijin pada orang tua siswa melalui surat pemberitahuan dan permohonan ijin untuk pengambilan video yang akan tayang di kanal Youtube saya dan di PMM, syukur Alhamdulillah respon orang tua wali sangat positif dan mendukung kegiatan ini.

        Hari demi hari akhirnya tiba di akhir bulan Agustus, saya cek email belajar.id saya...belum juga ada informasi terkait pengumuman PembaTIK Level 2, ditengah hati yang berdebar-debar menunggu hasil pengumuman saya menguatkan mental diri untuk siap apapun hasilnya...yang terpenting sudah berusaha...akhirnya pada tanggal 2 September 2023 tepat 2 hari sebelum hari ulang tahun saya...disuatu pagi yang cerah saya membuka email....Alhamdulillah ada rejeki lagi dan bisa melanjutkan ke PembaTIK Level 3-Kreasi. Pada Level 3-Kreasi ini saya membuat Multimedia Pembelajaran Interaktif (MPI) dengan menggunakan Smart Apps Creator (SAC). Di SAC kita bisa membuat beragam MPI sesuai dengan mapel yang kita ampu namun kita harus membuat templatenya dan mengatur navigasinya sendiri. Untuk template atau unsur visualnya kita dapat membuatnya diberagam platform, misalnya Canva. Ada dua (2) pilihan agar MPI ini bisa dimainkan oleh siswa. Yang pertama di eksport dalam format APK yang dapat di instal di Hp siswa atau dengan cara yang ke dua yaitu dengan mempublish MPI tersebut di web pribadi maupun di media lainnya misalnya drv tw ( klik disini untuk menuju MPI saya )

    Oktober 2023 tanggal tiga ( 3 ) hari pengumuman PembaTIK Level 3, saya membuka link pengumuman  lalu saya ketikan akun belajar.id saya, Alhamdulillah saya lolos dan lanjut ke PembaTIK Level 4-Berbagi dan Berkolaborasi. Setelah saya mengetahui lolos sejenak saya terdiam di pojokan kamar....merenung.... dan berkata pada diri sendiri "Ayoo....segera susun strategi kuatkan mental dan fisikmu..kamu bisa" kemudia saya berselancar dimedia sosial dan mempelajari tugas-tugas PembaTIK Level 4 pada tahun sebelumnya. Bismillah.....Allah mudahkan...semangat buat semua... Lalu pada keesokan harinya saya menemui Bapak Kepala Sekolah untuk memohon doa restu, pesan motivasi dari Bapak Sekolah yang ada divideo ini tlah membangkitkan semangat saya untuk melakukan yang terbaik. "Tulus ikhlas dalam belajar, berkarya dan berbagi."


Video motivasi dari Bapak Kepala Sekolah


Dukungan dari Ketua Komite SMPN 2 Banguntapan


Dukungan dari rekan sejawat dan Siswa ketika mengetahui saya maju
 PembaTIK Level 4 Berbagi dan Berkolaborasi Tahun 2023





Berikut rangkuman jadwal keliling saya...




Tidak ada komentar:

Posting Komentar